Dengan dikeluarkannya Permendiknas no 34 tahun 2010 tentang Pola Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana pada Perguruan Tinggi yang diselenggarakan oleh Pemerintah, mulai tahun 2011 seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) menggunakan pola baru seleksi nasional melalui 2 (dua) jalur yaitu :
- Jalur Ujian tertulis dan/atau ketrampilan.
- Jalur Undangan berdasarkan penjaringan prestasi akademik.
Dalam Permendiknas tersebut juga dinyatakan bahwa Perguruan Tinggi Negeri wajib menerima mahasiswa sekurang-kurangnya 60% dari daya tampung yang tersedia untuk setiap program studi melalui seleksi nasional. Dan selebihnya yang 40% melalui pola penerimaan mahasiswa baru secara mandiri. Sedangkan untuk pola penerimaan mahasiswa baru secara mandiri dilaksanakan setelah pola penerimaan mahasiswa baru secara nasional atau setelah SNMPTN.
Dengan diberlakunya Permendiknas no 34 tahun 2010 tersebut, ada khabar yang menggembirakan bagi para calon mahasiswa baru bahwa UGM dan ITB dalam penerimaan mahasiswa baru untuk tahun akademik 2011/2012, akan menerima mahasiswa baru seluruhnya 100% melalui SNMPTN (sumber : www.kemdiknas.go.id)
Jadwal Pelaksanaan SNMPTN Tahun 2011 adalah sebagai berikut :
No | Tanggal | Kegiatan |
1 | 1 Februari – 12 Maret 2011 | Pendaftaran SNMPTN Jalur Undangan |
2 | 21 Maret – 9 April 2011 | Proses Seleksi Pilihan I di PTN masing-masing |
3 | 15 – 16 April 2011 | Penetapan Hasil Seleksi Tahap I |
4 | 18 April – 7 Mei 2011 | Proses Seleksi Pilihan II di PTN masing-masing |
5 | 13 – 14 Mei 2011 | Penetapan Seleksi Akhir SNMPTN Jalur Undangan |
6 | 18 Mei 2011 | Pengumuman Hasil SNMPTN Jalur Undangan |
7 | 31 mei dan/atau 1 Juni 2011 | Pra Regestrasi dan Regestrasi SNMPTN Jalur Undangan |
8 | 2 – 24 Mei 2011 | Pendaftaran SNMPTN Jalur Ujian Tertulis/ Ketramplan |
9 | 31 Mei – 1 Juni 2011 | Pelaksanaan Ujian Tertulis |
10 | 3 – 4 Juni 2011 | Pelaksanaan Ujian Ketrampilan |
11 | 26 – 28 Juni 2011 | Penetapan Hasil SNMPTN Jalur Ujian Tertulis/ Ketramplan |
12 | 30 Juni 2011 | Pengumuman Hasil SNMPTN Jalur Ujian Tertulis/ Ketramplan |
13 | Juli 2011 | Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Seleksi Mandiri PTN |
Untuk biaya pendaftaran SNMPTN 2011 :
- Jalur undangan sebesar Rp. 175.000,-- per pelamar;
- Jalur Ujian Tertulis sebesar Rp. 150.000,-- per peserta untuk kelompok IPA dan IPS, Rp.175.000,-- per peserta untuk IPC, dan bagi peserta yang mengikuti ujian ketrampilan dikenakan biaya Rp. 150.000,--
Untuk informasi selengkapnya silahkan anda kunjungi websiste SNMPTN (klik disini); dan bagi yang memerlukan Permendiknas no 34 tahun 2010 silahkan download disini.